Pembukaan Kemah Bakti yang di selenggarakan oleh SMP Negeri 1 Marioriwawo berjalan sesuai dengan apa yang telah direncanakan panitia sebelumnya. Perkemahan yang akan berlangsung selama 3 hari 2 malam (23 s/d 25 Oktober 2015) ini dihadiri beberapa peserta dari berbagai SMP se-Kabupaten Soppeng dan tentunya perkemahan ini akan menjadi sangat meriah karena di barengi dengan kegiatan Porseni di antaranya Volly Ball Campuran, Takraw, Tarik Tambang, Nyanyi Solo, Vocal Group, Tari Kreasi dll.
Kegiatan Kemah Bakti Osis dan Porseni ini juga terlaksana atas kerjasama antara pihak sekolah (SMPN 1 Marioriwawo) dengan KKN-PPL Terpadu Angk. XI Universitas Negeri Makassar. Dari 2 pihak penyelenggara ini menginginkan kegiatan Kemah Bakti Osis dan Porseni ini dapat berjalan sesuai harapan serta mencapai tujuan yang telah dicanangkan sebelumnya.